Malang, 12 September 2023 – MTsN 1 Kota Malang memiliki program penyambutan peserta didik setiap pagi. Kegiatan ini dilaksanakan di gerbang madrasah yang dilakukan setiap hari Senin sampai Jumat, mulai pukul 06.15 – 06.40 WIB.

Kegiatan ini dilakukan untuk menyambut kehadiran peserta didik di madrasah. Petugas penyambutan adalah seluruh pendidik dan tenaga kependidikan yang telah terjadwal dan dikelompokkan dalam bentuk tim yang beranggotakan 6 orang.

Petugas penyambutan bertugas menyambut peserta didik dengan mengucapkan salam, berjabat tangan, dan memberikan senyum yang santun. Hal ini sebagai bentuk ucapan selamat datang dan selamat beribadah mencari ilmu di madrasah.

Selain petugas dari pendidik dan tenaga kependidikan, penyambutan juga dibantu oleh tim PKM (Patroli Keamanan Madrasah). Salah satu tugas dari tim ini adalah mengecek kelengkapan atribut seragam, rambut, dan juga kebersihan serta kerapian kuku.

Kepala MTsN 1 Kota Malang, Dra. Erni Qomaria Rida, M.Pd berharap dengan program ini ketertiban dan kedisplinan peserta didik semakin baik yang menjadi budaya madrasah.

“Ini merupakan salah satu upaya kami untuk membangun budaya disiplin di madrasah. Kami berharap dengan kegiatan ini, peserta didik akan lebih tertib dan disiplin, baik dalam hal penampilan maupun dalam hal sikap dan perilaku,” ujar Erni.

Erni juga mengapresiasi pendidik dan tenaga kependidikan yang telah bertugas dengan maksimal dalam penyambutan peserta didik di pintu gerbang madrasah.

“Ini merupakan suatu budaya disiplin yang didukung oleh semua unsur madrasah dengan tujuan menguatkan budaya karakter peserta didik dan seluruh warga madrasah,” pungkasnya.

Kegiatan penyambutan peserta didik ini disambut baik oleh peserta didik. Mereka merasa senang dan disambut dengan hangat oleh para petugas penyambutan.

“Saya merasa senang disambut dengan hangat oleh para guru dan petugas madrasah. Ini membuat saya lebih semangat untuk belajar di madrasah,” ujar Adelia, salah satu peserta didik.

Kegiatan penyambutan peserta didik ini merupakan salah satu upaya MTsN 1 Kota Malang untuk meningkatkan kualitas pendidikan dan untuk menanamkan nilai-nilai disiplin dan karakter kepada peserta didik. (Red)