
Malang, 29 September 2023 – Madrasah Tsanawiyah Negeri 1 Kota Malang adakan gebyar peringatan Maulid Nabi 1445 H dengan menghadirkan penceramah Habib Ali Akbar bin Muhammad. Acara dengan tema βMeneladani Akhlak Nabi Muhammad SAW untuk Membangun Karakter Generasi Muda yang Unggul dan Religiusβ tersebut diselenggarakan dengan tujuan untuk memperkuat rasa cinta terhadap ajaran-ajaran Nabi.
Acara ini dimulai dengan pembacaan asmaul husna dan ayat-ayat suci Al-Quran. Selanjutnya, pengumuman pemenang berbagai lomba disertai dengan pembagian hadiah. Acara dilanjutkan dengan penampilan juara 1 dari masing-masing lomba, yakni lomba MHQ, solo vocal islamic, dan aransemen sholawat.
Puncak acara adalah ceramah yang disampaikan oleh Habib Ali Akbar bin Muhammad. Dalam ceramahnya, Habib Ali Akbar menyampaikan pesan terkait amalan-amalan Nabi yang dapat kita teladani, membangun akhlak kepada orang tua dan guru, serta keutamaan sholawat kepada Nabi. Habib juga menyampaikan bahwa ilmu tanpa adab tidak akan ada gunanya, sedangkan ilmu yang dihiasi dengan adab pasti akan berkah dunia akhirat.
“Dalam peringatan Maulid Nabi ini, kita tidak hanya merayakan kelahiran Nabi Muhammad, tetapi juga harus memahami dan mengamalkan ajaran-ajaran beliau dalam kehidupan sehari-hari,” kata Habib Ali Akbar dalam ceramahnya. “Peringatan Maulid Nabi ini bukan hanya perayaan saja, namun bagaimana kita menerapkan ajaran-ajaran Nabi sebagai pedoman dalam menjalani kehidupan kita.”
Acara ini juga diisi dengan penampilan grup banjari yang menghiasi suasana dengan lantunan sholawat penuh kekaguman terhadap Nabi Muhammad SAW. Acara ditutup dengan doa dilanjutkan dengan acara makan bersama.
Kepala MTsN 1 Kota Malang, Dra. Erni Qomaria Rida, M.Pd., mengungkapkan bahwa peringatan Maulid Nabi tahun ini bertujuan untuk meningkatkan karakter generasi muda melalui keteladanan Nabi. “Harapan kita semua, kita dapat meneladani amalan-amalan Nabi dan yang terpenting adalah implementasinya dalam kehidupan sehari-hari, seperti bertutur kata, bersikap, dan bertingkah laku,” ujarnya.
Peringatan Maulid Nabi 1445 H di MTsN 1 Kota Malang menjadi momen penting penuh makna guna mengingatkan kita tentang ajaran-ajaran Nabi yang dapat kita teladani.